Laman

Jumat, 06 Mei 2016

"Mari Bersatu Tangkal Paham Radikal di Jembrana"


Acara Dialog Lintas Agama dalam Pencegahan Paham Radikal dan Terorisme di Jembrana Bali
Radikalisme keagamaan yang semakin meningkat di Indonesia ini ditandai berbagai aksi kekerasan dan teror.
Dalam acara ini kita menekankan kepada seluruh peserta untuk mampu menyampaikan kepada masyarakat tentang bahaya radikal terorisme sehingga tiap keluarga bisa mencegah masing-masing anggota keluarganya dari faham ini. 
Pula diperlukan sinergitas antara Pemerintah, Aparat, Swasta serta Masyarakat dalam menghadapi aksi terorisme tersebut dan sudah tentu masyarakat diharapkan meningkatkan kepedulian serta mengawasi penduduk di lingkungan sekitar kita.
Terimakasih.

Bersama kita Hebatkan Kembali Kegiatan Pramuka.


Saya sangat mengapresiasi atas suksesnya acara Indonesia Scouts Challenge 2015-2016 Kwarcab Jembrana feat Jawa Pos Group.
Dalam kegiatan Pramuka, anak-anak kita bisa langsung diajarkan keterampilan, ketangkasan, kerjasama dan pembentukan karakter yang mungkin tak cukup banyak didapatkan dari sekolah saja. 
Selamat kepada para Juara dan terus tingkatkan prestasi.
Terimakasih semuanya...

BERSAMA KITA CEGAH DBD.


Saya menghimbau serta mengajak seluruh komponen masyarakat, Mulai dari Camat, Kepala Desa/Lurah, Kaling, PKK, Karang Taruna, serta organisasi lainnya agar ikut proaktif dalam 
menyukseskan Gerakan Jembrana Cegah DBD! 
Lakukan secara rutin gerakan PSN dan 3M plus. 
“Fogging” Saja Tak Cukup Basmi Nyamuk DBD.
Ciptakan lingkungan disekitar rumah kita bersih. PSN mesti dilakukan sepanjang tahun, bukan hanya dilakukan saat kasus marak terjadi.
Suksma...

Minggu, 01 Mei 2016

KEMBANG BERSAMA KFJ BAGI-BAGI TAS GRATIS

Wakil Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan bersama Komunitas Fotografi Jembrana (KFJ) Jumat (22/4) pagi membagi-bagikan tas kain secara gratis kepada masyarakat yang akan berbelanja di Pasar Umum Negara. Pembagian tas kain yang oleh KFJ diberi nama GodieBag secara cuma-cuma ini mendapat sambutan hangat pengunjung pasar.
Ketika Wabup Kembang yang langsung membagikan tas belanja tersebut di depan pintu masuk Pasar Umum Negara, para pengunjung pasar berebut untuk mendapatkan GodieBag tersebut. Sambil membagi-bagikan, Wabup Kembang berpesan kepada pengunjung pasar untuk mengganti tas plastik dengan tas kain yang dibagikannya. “ Nanti jangan lagi pakai tas plastik, pakai tas ini untuk menyimpan barang yang dibeli “ kata Kembang kepada pengunjung pasar.
Dalam waktu kurang dari 30 menit, 200an GodieBag yang dibuat secara swadaya oleh anggota KFJ, ludes diambil pengunjung. Bahkan sejumlah pengunjung yang baru masuk pasar, maupun yang keluar pasar tidak kebagian GodieBag. Hingga mereka menanyakan kapan lagi ada pembagian tas gratis.
Wabup Kembang menyebutkan, pihaknya sangat berterima kasih dengan kepedulian anak-anak muda yang tergabung dalam KFJ terhadap lingkungan. Sebab penggunaan plastik sangat berbahaya dan mencemari lingkungan, karena sampah plastic tidak bisa busuk. Selain itu menurut Kembang sampah kantong plastik yang yang digenangi air menjadi sarang nyamuk aedes aigypti yang menyebabkan demam berdarah. “ Saya harap masyarakat makin sadar untuk mengurangi penggunaan plastik dan mengganti dengan tas kain dan tas lainnya yang ramah lingkungan “ kata Kembang. Kegiatan KFJ ini diharapkan menginspirasi komunitas dan organisasi lainnya untuk melakukan kepedulian terhadap lingkungan dan mendukung program pemerintah.
Sementara itu Ketua KFJ Deo Dharma menyebutkan, GodieBag yang dibagikan secara gratis tersebut dibuat secara swadaya oleh anggota KFJ. “ Kami tidak menghitung berapa harganya, karena dibuat secara swadaya “ kata Deo. Ia berharap GodieBag tersebut dapat mengurangi penggunaan tas plastik oleh masyarakat. (hmj)

Web Links

Media sosial

Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More